When you're wondering about the most polluted cities in the world...
Guys, kita hidup di Bumi yang makin ke sini makin terkungkung sama paparan polusi. Rasanya sulit buat berada di luar ruangan di mana kita bisa menghirup udara segar yang menyehatkan tubuh. Studi terbaru nunjukkin bahwa tahun lalu ada 20 kota paling tercemar di dunia dan mayoritas di antaranya ada di Benua Asia. Kebanyakan berada di negara paling padat populasi penduduk yaitu India. Setidaknya ada 13 kota yang jadi tempat bertumbuhnya ekonomi dari industri batu bara dan area perkotaan di India yang super padat, sering macet, dan juga sesak dengan lautan manusia setiap harinya. Selain itu, empat kota paling tercemar lainnya berada di negara tetangga India, yaitu Pakistan. Lalu, ada juga kota tercemar di Tiongkok, Kazakhstan, dan N'Djamena; satu-satunya kota paling tercemar di luar Benua Asia, ibu kota dari Negara Chad di Afrika Tengah.
Berdasarkan laporan IQAir, perusahaan Swiss yang melacak kualitas udara global dan mengamati partikel halus PM2.5 yang ukurannya paling kecil tapi paling membahayakan kesehatan karena bisa masuk ke paru-paru juga aliran darah kita. Partikel ini berasal dari pembakaran bahan bakar fosil, badai debu, sampai kebakaran hutan. Menurut CEO Global IQAir, Frank Hammes, polusi udara masih jadi ancaman kritis buat kesehatan manusia dan stabilitas lingkungan. Namun, sebagian besar orang nggak menyadari seberapa terpaparnya mereka setiap hari. Hammes juga menambahkan data kualitas udara bisa menyelamatkan nyawa manusia, pasalnya dengan pantauannya masyarakat bisa meminimalisir paparan polusi yang masuk ke dalam tubuhnya.