Admin
UTC
11 kali dilihat
0 kali dibagikan

When you should really really be able to control your stress...

Because it can be very bad for your health

Kayanya hidup mustahil lepas dari yang namanya stres. Rutinitas harian yang kita jalani hari ini dan banyak keresahan soal gimana nasib kita di masa depan bikin kita rawan mengalami stres, mulai dari yang akut sampai kronis. Yang harus kamu tahu, setiap kali kita stres, tubuh kita secara alami berada di mode fight or flight. Semuanya berawal dari bagian hipotalamus otak yang ngaktifin dua sistem paralel di kelenjar adrenal manusia, yaitu sistem saraf simpatik sama sumbu hipotalamus-hipofisis-adrenal (HPA). 

Ketika kamu stres, tubuh juga bakal melepaskan hormon kortisol yang memerintahkan tubuh kamu buat ada di mode fight or flight tadi. Yang jadi masalah adalah, mode ini harusnya cuma terjadi sesekali, karena emang tubuh kita ga diprogram untuk mengalami stres secara berkepanjangan. Tapi ketika kita stres terus, artinya kortisol diproduksi terus, maka yang terjadi adalah meningkatnya gula darah dan tubuh bakal fokus sama memori otak untuk bisa survive. However, tubuh kamu bakal mengesampingkan hal-hal kayak pencernaan, kesuburan, sampai imunitas tubuh. Ketika stres berubah jadi kronis, kadar kortisol bakal melonjak tinggi, memicu kelelahan, masalah tidur, bertambahnya berat badan, hingga komplikasi masalah kesehatan lainnya. Seiring waktu, kadar kortisol yang terus tinggi secara konsisten bakal ganggu kekebalan tubuh, merusak metabolisme, memengaruhi pengaturan suasana hati dan memicu peradangan kronis dalam tubuh. Penelitian terbaru juga nunjukkin kalau stres kronis bisa mempercepat perkembangan kanker dan merusak sistem kekebalan tubuh manusia. 

Meski nggak bisa dihindari, stres bisa disiasati dengan kasih waktu dan space ke diri sendiri. Coba detach yourself dari sekitar untuk beberapa saat, do some stretching, jalan-jalan sebentar, atur napas. Tindakan kecil yang sederhana ini efektif buat bantu kamu menghalau stres dan melindungi kesehatan jangka panjangmu. Bisa dicoba dan mulai dibiasakan, ya, gaes?

Β© 2025 Catch Me Up!. All Rights Reserved.