Brasil Resmi Melarang Akses Platform X

Catch Me Up!
UTC
13 kali dilihat
0 kali dibagikan

Who's saying X to X?

Brasil.

Iya guys, baru aja pada akhir bulan kemarin nih, Brasil secara resmi nge-ban aka melarang akses terhadap platform sosial media X, atau yang dulu kita kenal sebagai Twitter. Adapun larangan ini, kalo dari POV-nya Brasil, adalah karena perusahaan punyanya Elon Musk itu ngga punya perwakilan hukum di Brasil. But a lot of people think that the reason was waaaay beyond that.


Tell me.

Well, jadi hakim agungnya Brasil, namanya Alexandre de Moraes udah memerintahkan larangan akses yang berlaku "langsung dan total" terhadap X sampai perusahaan tersebut memenuhi aturan yang diberlakukan oleh pemerintahannya dan membayar denda. Adapun X emang udah bilang bahwa mereka ngga akan memenuhi aturan tadi, karena mereka ngga mau ngikutin maunya si hakim yang memerintahkan mereka untuk melakukan sensor terhadap lawan politik pemerintahan yang sekarang.


HAH gimana?

Well, jadi kamu harus tahu guys bahwa pada April lalu, X itu emang pernah diminta oleh pemerintah Brasil untuk menutup beberapa akun yang menurut mereka ilegal dan menyebarkan berita yang salah aka misinformation. Nah tapi, justru dijawab oleh X melalui akun ownernya Elon Musk bahwa akun-akun tadi tuh punya hak kebebasan berpendapat dan berdemokrasi. Dan si hakim itu emang mau merusak freedom tapi untuk kepentingan politiknya. 


Emang iya tah?

Well, emang politik di Brasil saat ini lagi ga baik-baik aja guys, di mana presiden Brasil saat ini, Luiz Inácio Lula da Silva ga akur sama presiden sebelumnya, namanya Jair Bolsonaro. Nah, para pendukungnya Bolsonaro menuduh bahwa hakim agung emang pengen memberangus free speech dan demokrasi. Bolsonaro sendiri pernah bilang bahwa para hakim itu deal-dealan sama presiden da Silva untuk menutup akses informasi bahwa sebenernya pemerintah saat ini melakukan kecurangan pada pemilu 2022.


I see...

Nah saking rusuhnya soal ini, ribuan pendukung Bolsonaro sampe turun ke jalan dan mendesak pemerintah buat kembali membuka blokir terhadap X. Meanwhile, warga sendiri udah banyak yang mulai beralih ke platform sosmed namanya Bluesky, yang so far udah mendapatkan 2,6 juta user baru di Brasil.


Well, terus X gimana?

Ya with the standoff, nampaknya kita bakal liat kuat-kuatan aja antara Elon Musk dan hakim de Moraes x pemerintah tadi, guys. Ga main-main, hakim juga mengatur bahwa kalo ada yang berani mengakses X pake VPN, maka usernya bisa didenda sampe US$9.000.


Alrite. Wrap it up...

Baiklah, guys. Kamu perlu tahu nih bahwa before the ban, X merupakan platform sosmed nomor delapan terbesar di brasil, dengan user mencapai 24,3 juta orang di tahun 2023. Tapi sama kayak di sini, X di Brasil juga dikenal sebagai platform tempat warga banyak menyuarakan isu-isu sosial dan kritikan terhadap pemerintah, sehingga Musk kerap kali harus berhadapan dengan pihak-pihak yang ngga sejalan dengan prinsip "free speech absolutist"-nya.

© 2024 Catch Me Up!. All Rights Reserved.